Mendapatkan Dan Memanfaatkan Kesempatan

Postingan ini masih berkaitan dengan postingan sebelumnya mengenai Ide. kalau yang belum baca, silahkan baca DI SINI. Kesempatan adalah...


Postingan ini masih berkaitan dengan postingan sebelumnya mengenai Ide. kalau yang belum baca, silahkan baca DI SINI.

Kesempatan adalah pelengkap ide-ide yang briliant untuk mencapai apa yang kita inginkan. Semua ide memerlukan kesempatan agar bisa diwujudkan. artinya, ide-ide sebagus apapun tidak banyak manfaaatnya jika kita tidak melihat ada kesempatan untuk mewujudkannya. sebaliknya, kesempatan sebaik apa pun akan sulit dimanfaatkan tanpa ide-ide yang cemerlang. kedua hal tersebut akan selalu beriringan.

Kesempatan juga sama halnya dengan ide. sama-sama gratis. namun, kesempatan ini gratis asal kita bisa mengenali dan memanfaatkannya dengan baik. sayangnya, banyak orang sering tidak mampu mengenali kesempatan dengan baik, apalagi memanfaatkannya. padahal, kesempatan yang sama jarang datang untuk kedua kalinya. karena itu, ktita akan rugi jika nggak mampu melihat dan memanfaatkan kesempatan secara maksimal.

Banyak dari kita masih banyak yang bertanya-tanya 'Apa kesempatan kita saat ini?'

Ketika ada sesuatu yang bisa kita lakukan dengan apa saja yang ada, itulah kesempatan kita. contoh, kita bisa bekerja keras, itu juga kesempatan. kita bisa belajar banyak hal dari berbagai sumber, ini juga kesempatan. dengan kata lain, kita mempunyai kesempatan yang nggak terbatas, yakni sebanyak apa saja yang bisa kita lakukan ayng berdampak positif bagi kehidupan kita.

Setiap orang sebenarnya hidup di lautan kesempatan yang barangkali kurang kita sadari. cobalah perhatikan lebih detail kehidupann kita. ketika mengalami kegagalan dalam melakukan suatu hal, kita mendapatkan kesempatan untuk belajar dari kegagalan tersebut. bukankan itu juga merupakan kesempatan? masalahnya adalah apakan kita mau memanfaatkan kesempatan tersebut atau tidak? dengan demikian juga ketika kita berhasil melakukan suatu hal, kita mempunyai kesempatan untuk mencapai keberhasilan yang lebih besar lagi. ini juga merupakan kesempatan bagi kita. 

Jika kita merasa sulitmendapatkan kesempatan, cobalah periksa apakah ada faktor-faktor yang menghalangi ktita mendapatkan kesempatan. Ada banyak faktor yang bisa menjadi penghalang. seperti berikut ini : 

1. Terlalu Meremehkan Kesempatan yang ada 
Jika kita meremehkann banyak kesempatan yang sebenranya sangat dengan dengan kita, maka kita cenderung akan menganggap apa saja yang ada atau terjadi di sekitar kita sebagai hal-hal yang biasa saja. bukan hal-hal luar biasa yang berpotensi menghaslikan hasil yang luar biasa. bahkan ketika kita bertemu orang-orang yang berpotensi luar biasa pun, kita akan cenderung menganggap mereka hanyalah orang biasa-biasa aja. jadinya kita akan sulit menyadari kesempatan yang hadir di sekitar kita lewat orang-orang yang kita kenal. 

2. Puas Dengan Keadaan Yang Ada
ketika kita sudah merasa puas dengna keadaan kita, maka kita sudah merasa berada di puncak. lantas apalagi yang menjadi tantangan kita? nggak ada lagi kan? apapun bidang kita, jika kita sudah merasa puas dengan apa yang telah kita dapatkan, maka kita akan merasa tidak perlu lagi belajar, mengembangkan diri, dan mencari kesempatan baru. Kita merasa semua itu nggak diperlukan lagi karena kita sudah puas dengan yang kita miliki. kita tidak akan pernah melihat kesempatan, jikalaupun kita melihat kesempatan, pasti kita nggak mau memanfaatkannya. ya karena udah puas. 

3. Malas Memanfaatkan Kesempatan
kesempatan yang paling nyata yang kita miliki adalah bakat. setiap orang pasti punya bakat tertentu. Ada bakat di bidang seni, sains, olahraga, masak dan sebagainya. Kita mestinya bersyukur atas bakat yang telah tuhan anugrahkan. sayangnya, banyak orang justru tidak menekuni bakatnya sehingga menekuni hal-hal yang justru mereka tidak berbakat. kebanyakan orang sukses karena mereka memanfaatkan bakat yang telah Tuhan berikan. 

oke ju, sekarang gimana cara dapetin kesempatan? 

1. Mulailah Memanfaatkan Kesempatan Kecil 
kesempatan-kesempatan kecil adalah kesempatan-kesempatan yang sehari-hari setiap orang hadapi. begitu seringnya orang menghadapi kesempatan-kesempatan kecil ini sampai tidak mengenalinya sebagai kesempatan lagi. misal, jika kita seorang palajar,kita mempunyai kesempatan untuk melakukan yang terbaik di kelas. dengan kata lain, apapun pekerjaan kita, kehidupan adalah kesempatan. dengan memanfaatkan kesempatan yang ada akan memancing munculnya kesempatan-kesempatan lain. inilah keistimewaan dari kesempatan. sebaliknya, dengan mengabaikan satu kesempatan berarti  kita sudah menutup pintu untuk banyak kesempatan lain. 

2. Berinisiatif
Jadilah orang yang berinisiatif untuk memanfaatkan berbagai kesempatan yang ada. dengan demikian, kita akan mudah melihat kesempatan. Bayangkan jika Wright bersaudara tidak berinisiatif membuat pesawat terbang, maka mereka tidak akan pernah menjadi penemu pesawat terbang. Pada dasarnya, para penemu mendapatkan kesempatan menemukan suatu penemuan baru karena mereka memang mempunyai inisiatif menemukan sesautu. 

3. Miliki Kebiasaan Yang Baik
Umumnya orang lebih mudah memelihara kebiasaan buruk ketimbang kebiasaan baik. padahal, kebiasaan baiklah yang membuat kita mendapatkan kesempatan, sendangkan kebiasaan jelek hanya akan membuang kesempatan. 

Kebiasaan buruk seperti merokok, menunda pekerjaan, dan sebagainya hanya akan mendatangkan masalah. sedangkan kebiasaaan yang baik seperti membaca, bersikap ramah, disiplin, dan sebagainya akan mendatangkan banyak kesempatan. Dengan kata lain, semakin banyak kebiasaan baik yang kita miliki, maka semakin banyak pula kita bisa mendapatkan kesempatan.  karena itu, peliaharalah sebanyak-banyaknya kebiasaan baik, dan lepaskanlah kebiasaan-kebiasaaan jelek sebisa mungkin. 

bagaimana dengan kalian? kesempatan apa yang udah kalian manfaatkan dengan baik? share di kolom komentar yuk.

You Might Also Like

4 komentar

  1. Saya mah paling galau kalau kesempatan-kesempatan yg datang tuh malah barengan. Bingung buat milih mana kesempatan yg kudu diambil.

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener. takut salah pilih. jadi harus bener2 milih yang tepat.

      Hapus

Flickr Images